Mengapa Penulis Menerbitkan Buku di Ellunar?
Pertama, Ellunar merupakan penerbit resmi yang terdaftar di Perpustakaan Nasional dan Anggota IKAPI. Bukumu akan mendapatkan ISBN. Bukumu dapat ditemukan di Perpusnas Jakarta maupun Perpusda Bandung sebagai arsip perpustakaan. Pada September 2021 lalu, Ellunar dipercaya untuk menerima Anugerah Pelaksana Serah-Simpan Karya Cetak dari Perpusnas.
Kedua, Ellunar memiliki tim yang kompeten. Ellunar sudah menerbitkan 1700+ judul buku (per April 2022) sejak 2014. Pengerjaan edit, tata letak, dan sampul di redaksi Ellunar terbuka, menyesuaikan dengan preferensimu. Kamu bisa mengajukan permintaan untuk edit ringan, misalnya, ingin bahasa sehari-hari tetap ada dalam naskah. Kamu juga bisa mengajukan permintaan ini-itu yang kamu inginkan khusus untuk naskahmu. Mungkin kamu sudah membayangkan dengan detail hasil cetak bukumu? Diskusikan dengan kami semuanya! Jika kamu baru pertama kali menerbitkan buku dan bingung dengan proses redaksi ini, tenang saja, tim kami akan membantumu. Kamu cukup memeriksa hasil pengerjaan redaksi. Jika ada yang kurang cocok atau berbeda dengan maksudmu, kamu bisa mengajukan revisi. Jangan ragu untuk berkomunikasi dengan tim kami!
Ketiga, kualitas cetak buku Ellunar terjamin. Jika terdapat kesalahan produksi, akan kami ganti 100% termasuk ongkirnya. Mau lihat hasilnya? Proses cetak dari masih berupa kertas sampai jadi buku bisa dicek
di sini. Hasil cetak buku hitam-putih, berwarna, softcover, hardcover, bisa dicek
di sini.
Keempat, hasil cetak buku bisa disesuaikan dengan keinginanmu atau kustomisasi. Secara umum atau saran dari kami, buku dicetak dalam format ukuran 14x20cm, sampul warna laminasi glossy, jilid softcover/paperback, isi kertas bookpaper hitam-putih, dan segel plastik (wrapping). Kamu bisa mengajukan ukuran cetak lainnya (13x19, 11x18, A4, B6, ukuran unesco, dll), jilid hardcover, laminasi doff, kertas berwarna, atau permintaan khusus lainnya.
Kelima, sistem cetak Ellunar tanpa minimal pemesanan. Kamu bisa cetak satu saja. Tim akan mencetak bukumu sesuai pesanan dan diproses dalam sekitar 10-14 hari kerja. Jika kapan-kapan setelah menerbitkan buku kamu ingin cetak lagi, tetap bisa dilakukan.
Keenam, bukumu akan dipajang di media sosial dan website Ellunar. Kamu punya konten terkait bukumu yang ingin di-repost di Instagram Ellunar? Tentu bisa! Cukup kirimkan pesan via DM kami.
Ketujuh, jika kamu memilih paket Rekomendasi atau Prioritas, bukumu akan dijual juga di Official Webstore Ellunar, Tokopedia, dan Shopee. Jika kamu memilih paket standar, bukumu hanya bisa dipesan di WA dan Line Ellunar.
Kedelapan, kamu yang menentukan royalti. Apa itu royalti? Royalti adalah sejumlah dana yang dibayarkan Ellunar untuk penulis saat ada bukunya yang terjual. Jika kamu menerbitkan di Ellunar, kamu yang menentukan jumlah royalti sepenuhnya. Royalti 100% milikmu. Ellunar hanya menentukan harga produksi bukumu saja sesuai dengan format cetak.
Kesembilan, kami akan mendata setiap pesanan yang membeli bukumu dan melaporkannya setiap awal bulan (antara tanggal 1-7) melalui surel. Dari laporan tersebut, kamu dapat mengecek jumlah buku yang terjual dan total royaltimu. Kami akan mentransfer royalti tersebut setelah ada konfirmasi nomor rekening darimu. Kami dapat mentransfer royalti ke hampir semua bank maupun dompet digital di Indonesia tanpa biaya admin. Royalti dapat dikirim melalui transfer, pulsa, voucer, atau bentuk lainnya sesuai kesepakatan.
Masih ragu? Kamu enggak dilarang untuk kepo Instagram, Twitter, Facebook, Webstore, Tokopedia, Shopee, Line, WhatsApp Ellunar. Cek saja reviu atau komentar jujur dari puluhan ribu penulis Ellunar! Atau langsung konsultasi dengan Lunar di WhatsApp di
bit.ly/WA-Ellunar.
Lalu, bagaimana cara menerbitkan buku di Ellunar?
Cek halaman berikut ini untuk mengetahui kemudahan menerbitkan buku di Ellunar!
Masih bimbang dengan naskahmu?
Konsultasi gratis dengan Lunar! Tanyakan sampai kamu jelas dan yakin dengan pilihanmu. :)
Ellunar
Penerbit Independen Anggota IKAPI
WA:
bit.ly/WA-Ellunar (089685309651)
Line: @Ellunar (dengan @)
Surel: ellunar.publisher@gmail.com