Tak bisa dimungkiri, pandemi COVID-19 yang sudah kita hadapi di kurun waktu tujuh bulan terakhir ini memiliki dampak sangat besar. Rasa tak nyaman karena harus tinggal di rumah hingga batas waktu yang belum jelas kapan berakhir. Berubahnya segala kebiasaan kita, hingga kita harus selalu menjalankan beberapa protokol kesehatan, demi menjaga agar kita selalu terhindar dari wabah ini.
Haruskah situasi dan kondisi ini mengubah kita menjadi tidak produktif? Membuat rasa malas mendominasi, sehingga kita menjadi golongan kaum rebahan saja? Hanya menunggu pandemi ini berakhir, yang entah sampai kapan?
Jangan pesimis, mari sikapi segala yang terjadi dengan arif. Yuk, kita ambil hikmah dari setiap kejadian yang ada dan mencoba merenungi apa yang Allah, Tuhan semesta alam, inginkan dari kejadian ini.
Cuplikan dari tulisan “Kompromi dengan Pandemi” oleh Pamela Jatimargiastuti
Penulis
Penulis Guru Peserta Workshop Menulis Online “F(u)ntastic Article for Teacher” Grup 1-3
Penyunting
Wahyu Ningsi
Penata Letak
Rosalita
Pendesain Sampul
Hanung Norenza Putra
Bandung; Ellunar, 2021
100 hlm., 14,8 x 21 cm
ISBN: 978-623-204-785-3
Cetakan pertama, Februari 2021
Rp36.000
Enable GingerCannot connect to Ginger Check your internet connection
or reload the browserDisable in this text fieldEditEdit in GingerEdit in Ginger