“Mami ... Mami ... sekarang namaku bukan Amel tapi Lathifah, jadi mulai sekarang jangan panggil Amel lagi, tapi Lathifah,” kata dia hari pertama pulang sekolah duduk di kelas 1 SD. Cita-cita ingin menjadi doker herbal dan hafizah 30 juz sering kali terlontar di bibir mungilnya dan menjadi aminku dalam doa sebagai seorang ibu.
Gadis manis berparas cantik dan lembut telah hadir mewarnai kehidupan kami, sosok periang menunjukkan warna khas dalam dirinya, si tangan kidal yang tak pernah lepas dari seabrek peralatan tulis-menulisnya, dan menggambar adalah salah satu bagian dari hobinya. Segala cita, asa, dan keinginannya menjadi kenangan akan selalu menjadi inspirasiku dalam berkarya. Sejuta kenangan itu telah terukir dalam buku ini, menjadi sejarah yang akan diingat sepanjang masa seperti cinta kami kepada-Nya sepanjang masa.
Sosoknya adalah perantara dari tangan keajaiban, tangan yang selalu ada membersamai organ tubuh yang lain, tangan yang tak berwujud dan tak terlihat namun selalu ada, tak pernah meninggalkan organ tubuhnya yang lain.
Penulis
Darmawati Daud
Penyunting
Dian Ayu Aristina
Penata Letak
Niken Hapsari Cahyarina
Penata Sampul
Hanung Norenza Putra
Bandung; Ellunar, 2019
xiii+105hlm., 14,8 x 21 cm
ISBN: 978-623-204-245-2
Cetakan pertama, September 2019
Harga
Rp39.000