Dia menghela napas. Sudah seminggu terakhir lagu penanda tutupnya perpustakaan berganti, tapi dia masih belum terbiasa. Mungkin karena dia berharap perpustakaan takkan tutup sebelum kawannya muncul. Sayang, sosok tersebut masih juga belum terlihat. Padahal, biasanya, gadis itu tak pernah absen mengunjungi gedung ini.
Di mana kamu, Dina?
Pemuda tersebut bangkit, menepuk debu imajiner dari baju merahnya. Ia berjalan pelan menghindari kerumunan mahasiswa di sekitar jajaran komputer yang menyediakan layanan pinjam mandiri, mengedarkan pandangan ke sekeliling, melihat sekilas pada deretan rak.
Tidak ada.
Dia mengamati bagian arsip yang semakin sepi. Masih tidak ketemu.
Di mana?
Sosok familier itu tak terlihat batang hidungnya.
Tak ada pilihan. Lebih baik dia turun. Toh, sia-sia saja menunggu seseorang yang takkan muncul. Namun, hati berharap dirinya tahu alasan menghilangnya sang gadis sore ini.
(Cuplikan dari cerpen “Terlalu Baik”)
Penulis
Endien, dkk.
Penyunting
Kania Nabila Fajrianti
Penata Letak
Niken Hapsari Cahyarina
Penata Sampul
Hanung Norenza Putra
Bandung; Ellunar, 2019
vii+152hlm., 14.8 x 21 cm
ISBN: 978-623-204-071-7
Cetakan pertama, Maret 2019
Harga
Rp48.000