Bismillahirrahmanirrahim.
Hai, Ellunarians!
Setiap awal tahun, langit selalu penuh dengan semburan pijar api berwarna-warni. Suasana itu begitu memikat walau hanya sekejap. Penuh dengan kemeriahan dan kekaguman, tapi juga terselimuti dinginnya malam. Semua orang menengadah menyaksikan kembang api, pemilik keindahan yang mematikan.
Coba yuk, mencipta puisi tentang kembang api! Kembang api dapat diartikan secara luas. Boleh diartikan secara harfiah, boleh juga diartikan secara filosofis. Sebagai contoh, kamu bisa membuat puisi tentang:
- Kembang api yang terlihat indah hanya jika disaksikan bersama orang lain. Raut wajah, seruan, lonjakan orang-orang di sekitar lebih berarti daripada kembang api itu sendiri.
- Hidup setiap manusia tidak panjang, karena itu bermanfaatlah, seperti kembang api yang hanya hidup sekejap lalu mati tapi tetap memberi warna pada langit.
- Seberat apa pun situasi, tetaplah tersenyum, layaknya kembang api yang tetap indah sekalipun harus terbakar api.
- Kesuksesan tidak dicapai dengan waktu singkat. Butuh perjuangan bertahun-tahun lamanya untuk menikmati kesuksesan. Kesuksesan yang diperoleh dalam waktu singkat akan cepat hilang, seperti kembang api yang hanya butuh sekian detik untuk bersinar lalu sekian detik kemudian redup selama-lamanya.
- Dan lain-lain seluas imajinasimu selama tema utama dalam naskah puisimu tentang kembang api.
Sebelum mulai menulis, mari simak syarat dan ketentuan lomba sebagai berikut!
SYARAT UMUM
Peserta wajib
LIKE Fan Page Penerbit Ellunar Official atau
follow berbagai media sosial Ellunar (Facebook, IG, Twitter, LiNE) agar dapat mengakses info mengenai lomba ini.
Sebarkan poster atau info lomba ini melalui media sosial lalu
tag 25 teman baikmu termasuk akun Ellunar.
Catatan: jika kesulitan menge-tag kami, cukup kirimkan link-nya ke timeline/email kami.
KETENTUAN NASKAH
- Deadline: 31 Januari 2016 (pukul 15:00 WIB).
- Pengumuman pemenang: 12 Februari 2016 di website dan semua akun media sosial Ellunar.
- Lomba ini gratis untuk umum se-Indonesia.
- Naskah tidak melanggar UU hak cipta, tidak berunsur SARA dan/atau pornografi.
- Gunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai EYD.
- Naskah belum pernah dipublikasikan di media mana pun.
- Setiap peserta dapat mengirimkan maksimal 3 naskah terbaik.
- Naskah yang masuk ke email kami tidak direspon, tapi akan di-update secara berkala di Fanpage Penerbit Ellunar Official.
- Naskah yang sudah masuk tidak dapat direvisi.
- Naskah-naskah yang memenuhi syarat dan ketentuan akan dibukukan secara indie dalam antologi. Jumlah naskah yang akan dibukukan bergantung dari banyaknya naskah yang lolos penjurian, bisa banyak atau sedikit.
SYARAT KHUSUS PUISI
Beri judul dan nama penulis. Isi puisi maks 20 baris. Di akhir naskah tambahkan titimangsa (contoh: Bandung, 1 Nov 2015) dan profil penulis maksimal 50 kata.
Format naskah A4, Times New Roman 12.
Disimpan dalam satu file Ms.Word (doc/docx). Satu file hanya boleh berisi satu naskah.
Kirim file sebagai attachment (tidak ditulis di badan email) ke ellunar.publisher@gmail.com dengan subjek email dan nama file: Judul Naskah_Nama Lengkap Peserta
Contoh: Kembang Tanpa Api_Luna
REWARD PEMENANG
Juara 1: Plakat + piagam + voucher penerbitan Rp200.000* + merchandise Ellunar (stiker, pembatas buku)
Juara 2: Plakat mini + piagam + voucher penerbitan Rp150.000* + merchandise Ellunar (stiker, pembatas buku)
Juara 3: Plakat mini + piagam + voucher penerbitan Rp100.000* + merchandise Ellunar (stiker, pembatas buku)
Penulis terpilih/kontributor: e-sertifikat + voucher penerbitan Rp50.000*
Seluruh penulis yang naskahnya lolos untuk dibukukan, berhak mendapatkan potongan harga lebih dari 10% dari harga buku untuk
setiap pembelian bukunya.
Catatan (*):
- Voucher penerbitan adalah potongan harga yang diberikan jika kontributor ingin menerbitkan buku di Ellunar Publisher (kami menerima segala genre dalam bentuk novel, kumcer, nonfiksi, dll). Voucher berlaku sampai 3 bulan setelah pengumuman. Voucher tidak bisa diuangkan, diakumulasikan, dipindahtangankan, atau ditukar dengan barang apa pun. Penggunaan voucher dapat disimak
di sini.
- Keputusan tim Ellunar tidak dapat diganggu-gugat.
Terakhir, budayakanlah penulis cergas pasti pembaca cerdas! Baca baik-baik seluruh informasi di atas sebelum bertanya ya, Ellunarians. Kami tunggu karya terbaikmu! Selamat berkarya!
www.ellunarpublisher.com || Fanpage:
Penerbit Ellunar Official || Facebook:
Ellunar Publisher || Twitter:
@EllunarPublish_|| Instagram:
@EllunarPublish_|| LiNE:
@ellunar (harus pakai @) || WA: 089685309651
Regards,
Ellunar
Alhamdulillahi rabbil al amin.